Lupa Sila Ke-4 Pancasila, AMBISI Meminta Kemendagri dan DPP PDI Perjuangan Mengevaluasi Tri Adhianto

Headline, Nasional, Politik2355 Dilihat

Hal tersebut sudah membuat malu nama kota Bekasi yang dikenal sebagai Kota Patriot, ditambah lagi Tri Adhianto merupakan Ketua Partai yang selalu menggaung-gaungkan Nasionalisme dan Pancasila yang sebagai landasan dasar Kepartaian, lalu kenapa dalam melafalkan saja dia masih salah apalagi mengimplementasikannya, ucap Chris kecewa.

“Kamipun menilai klarifikasi yang dilakukan Tri Adhianto pada 2 hari setelah selesai acara Bekasi Bersholawat, kami anggap tidak bersubstantif, dan seolah –olah tidak mempunyai itikad baik sejak awal”, terangnya.

Lanjut Ketua GMNI Bekasi, karena Tri Adhianto meminta maaf setelah adanya aksi 1000 lilin yang kami lakukan dan setelah viral pada media sosial.

“Harusnya jika memang berniat meminta maaf, Langsung di hari itu saja ataupun 1 hari setelah kegiatan usai dilakukan permintaan maaf. Mengapa setelah adanya kritikan dan viral pada media sosial Plt.Walikota Bekasi meminta maaf” ucap Bung Chris panggilan akrabnya.

Setelah aksi di Kemendagri ata mahasiswa langsung bergeser ke kantor DPP PDI Perjuangan untuk melakukan pernyataan sikap.

Adapun tuntutan dari AMBISI ialah ;

  1. Meminta Mendagri untuk mengevaluasi PLT Wali Kota Bekasi (Tri Adhianto) agar segera dicopot dari jabatannya
  2. Tegakkan/jalankan pancasila di Kota Bekasi.
  3. Meminta Kemendagri untuk mengevaluasi seluruh pejabat daerah di Kota Bekasi untuk melakukan Tes Wawasan Kebangsaan/TWK
  4. Meminta Mendagri untuk memecat seluruh Pejabat yang Tidak Hafal Pancasila. (Red)

Komentar