Cabor Drumband Kota Bekasi Gelar Perlombaan Drumband Pelajar sebagai Ajang Pencarian Bibit Atlet Berprestasi

Headline, Olahraga1750 Dilihat

Foto:

Kota Bekasi, beritajejakfakta.id -Persatuan Drumband se-Indonesia, Cabang Olahraga (Cabor) Drumband Kota Bekasi mengadakan lomba kejuaraan drumband “Walikota Bekasi Open Marching Competition ” (WBMC) bertempat di Gedung Olahraga Basket, Kota Bekasi, Jumat (15/12/2023).

Acara lomba kejuaran drumband yang diikuti peserta dari TK hingga SMA.

Diresmikan oleh Ketua Koni Kota Bekasi, Tri Adhianto berjalan cukup meriah dan peserta sangat antusias yang berasal dari Kota Bekasi, Kabupaten Bekasi, Karawang,Tangerang dan Bandung.

Ketua panitia yang juga Ketua Cabor Drumband, Wildan Nonon Sontani mengatakan Cabor Drumband mendapat suport dari berbagai sekolah dari mulai TK, SD, SMP dan SMA.

“Kami melakukan sosialisasi melalui pembinaan dan perlombaan ke sekolah -sekolah untuk mencari bibit atlet untuk Cabor Drumband Kota Bekasi yang bisa mengikuti perlombaan di tingkat PON, ” jelasnya.

Komentar