Kemenparekraf Dukung Penuh Wisata Industri yang Digagas Pemkab Bekasi

Kabupaten Bekasi, beritajejakfakta.id – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) mendukung penuh atas launchingnya program wisata industri yang digagas oleh Pemerintah Kabupaten Bekasi.

Koordinator Strategis dan Komunikasi Wisata Alam, Budaya dan Buatan Kemenparekraf, Fernandi Ghufron mengatakan, wisata industri merupakan program yang pertama kali ada di Indonesia.

“Kami mengapresiasi program yang sangat baik ini, karena ini adalah program pertama kali ada di Indonesia,” katanya, usai menghadiri launching wisata industri di Graha Pariwisata, Senin (29/05/2023).

Fernandi menyebutkan, wisata industri merupakan ide yang sangat cemerlang, karena Kabupaten Bekasi merupakan daerah yang mempunyai kawasan industri terbesar di Asia Tenggara.

Komentar