Upaya Edukasi Masyarakat Agar Tak Terjebak Investasi Bodong, ROSSA Ajak Cara Investasi Cerdas dan Bersyariah

Komunitas Investor Saham Pemula (ISP) menyelenggarakan Roadshow Saham Syariah (ROSSA) berkolaborasi bersama Pemerintahan Kota (Pemkot) Surakarta

Surakarta, beritajejakfakta.id -Komunitas Investor Saham Pemula (ISP) menyelenggarakan Roadshow Saham Syariah (ROSSA) berkolaborasi bersama Pemerintahan Kota (Pemkot) Surakarta di Balaikota Surakarta, Provinsi Jawa Tengah, Senin (27/05/2024).

Kegiatan ini dilatar belakangi maraknya masyarakat yang terjebak investasi bodong dan bertujuan untuk memberikan edukasi terkait pasar modal syariah kepada ASN Pemkot Surakarta.

ROSSA ini menghadirkan 2 Narasumber Ahli yaitu, Doddy Prasetyo selaku Kepala Unit Pengembangan Bisnis Pasar Modal Syariah Bursa Efek Indonesia (BEI) dan Ade Surya Fadhillah selaku Divisi Syariah RHB Sekuritas.

Acara ini dihadiri oleh 20 peserta yang merupakan ASN Pemkot Surakarta.

Kegiatan ini juga dihadiri langsung oleh Hery Mulyono selaku Staf Ahli Walikota Bidang Keuangan dan Pembangunan, Fradha Albyansah sebagai Wakil Ketua ISP Nasional, Wira Adi Brata sebagai Kepala Kantor Perwakilan BEI Jateng II.

Hery menuturkan, dirinya hadir ditugaskan oleh Walikota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka yang belum bisa hadir sekaligus menyampaikan sambutan beliau.

Di era modern dan digital sekarang ini kita dituntut untuk selalu bergerak cepat mengikuti perkembangan zaman.

Salah satunya adalah di bidang keuangan, banyak masyarakat yang tertarik investasi.

Komentar