Dalam turnamen Frasta Cup 2023 kali ini diikuti oleh 16 klub, dengan merebutkan juara pertama adalah piala bergilir jadi piala ini akan berlanjut di tahun berikutnya mudah-mudahan dapat di selenggarakan setiap tahun.
“Kegiatan turnamen Voli kali ini di inisiator atau disponsori langsung oleh Caleg PDI Perjuangan Dapil 2 Frasta Gian Pratama dengan maksud mengenalkan diri dengan masyarakat juga menginisiasi bakat-bakat pemuda dalam berolahraga seperti Bola Voli,”ujar Untung yang juga Ketua Karang Taruna Desa Maruyungsari.
Selain itu juga, sosok Frasta dari sektor pemuda sangat luar biasa mudah untuk berkomunikasi, berdiskusi baik santai atau serius.
Bahkan banyak pandangan dan rencana ke depan bersama Frasta lebih cerah dari sektor kepemudaan.
“Kami berharap ke depan semoga apa yang menjadi tujuan kang Frasta sukses dan perhatian kepada para pemuda bisa lebih lagi dan selalu terjaga komunikasi, serta kita dari pemuda sangat siap mendukung kang Frasta untuk menggapai tujuan,”tandanya.
Selain itu juga, disela-sela pertandingan panitia pelaksana juga membagikan puluhan hadiah Doorprize kepada Penonton yang beruntung.
Sementara untuk juara pada Frasta Cup 2023 yaitu : Juara I Reggter dari Maruyungsari, Juara II Nazla Putri dari Bantarhuni Desa Mangunjaya, Juara Bersama III dan Glory dari Desa Ciganjeng, Hizam Putra dari Sindangkerta Blok Jarong, Desa Karangpawitan. (Rhien)
Komentar