Anies Baswedan Resmikan Fasilitas Layanan Digital bagi Penyandang Disabilitas di MRT

Menurut Anies, fasilitas DINA menjadi penanda bahwa masyarakat penyandang disabilitas bisa ke mana saja. Jika memperoleh dukungan pelayanan, mereka akan bisa mendapatkannya melalui DINA.

Pemprov DKI Jakarta, kata Anies, melibatkan komunitas penyandang disabilitas dalam perencanaan fasilitas sehingga bisa sesuai dengan kebutuhan mereka, terlebih para penyandang disabilitas ini bukan hanya jenisnya yang bervariasi tapi dia tiap jenis ada sperktrum yang berbeda-beda.

Selain itu, apabila penyandang disabilitas sebagai salah satu kelompok rentan di Jakarta terfasilitasi, maka warga kebanyakan juga akan terfasilitasi.

Komentar