Usulan Pembangunan dan Perawatan Infrastruktur Mencuat di Reses DPRD H.Ushtuchri dengan Warga Perwira

Daerah, Headline, Parlemen3558 Dilihat


Kota Bekasi, beritajejakfakta.id -Reses 1tahun 2022 anggota DPRD Kota Bekasi, H. Ahmad Ushtuchri di Perumahan Bintang Metropolitan, Kelurahan Perwira, Bekasi Utara, Sabtu (12/2/2022) menjaring aspirasi warga yang dominan membahas soal infrastruktur terutama untuk mengantisipasi banjir.

Reses yang diadakan di RW 03 Kelurahan Perwira Bekasi Utara dihadiri oleh perwakilan warga dan pengurus RT dan RW serta tokoh masyarakat setempat.

Persoalan infrastruktur seperti saluran air, jalan lingkungan dan pembangunan kantor RW serta insentif Posyandu disuarakan warga agar dewan bisa menyampaikan aspirasi warga untuk dibahas lebih lanjut ditingkat pimpinan DPRD Kota Bekasi.

” Hal penting terutama tentang peningkatan alokasi anggaran perawatan saluran dan jalan yang ada di dinas BMSDA,  apalagi di titik titik banjir menjadi prioritas agar masyarakat masih bisa menikmati fasilitas tersebut,” ucap Ushtuchri anggota DPRD Kota Bekasi dari PKB.

Komentar