Polres Garut Siap Menerima Pendaftaran Polri Jalur Akpol Tahun 2024, No Calo, No KKN

Daerah, Headline, Nasional2161 Dilihat

Meskipun begitu, Asep mengimbau calon pendaftar untuk memenuhi semua persyaratan umum dan khusus yang telah ditetapkan.

Salah satunya adalah persyaratan usia minimal 17 tahun dan maksimal 21 tahun, serta tinggi badan minimal 165 cm untuk pria dan 163 cm untuk wanita.

Pendaftar juga diharuskan mempersiapkan dokumen administrasi kependudukan (Akte, KK, KTP) dan dokumen kependidikan (Rapot, Ijazah SD, SMP, dan SMA) yang telah dilegalisir.

Asep menambahkan bahwa calon pendaftar dapat menghubungi panitia penerimaan calon anggota Polri di alamat Polres Garut pada jam kerja untuk keterangan lebih lanjut.

“Kepada masyarakat, pemuda, dan pemudi di Kabupaten Garut, mari mendaftarkan diri untuk bergabung dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat melalui Kepolisian Negara Republik Indonesia,” tambahnya.(Tika)

Komentar