Perjuangan Anim Imanuddin dari Legislator dalam Wujudkan Kampung Budaya Kranggan Jadi Cagar Budaya

Kota Bekasi, beritajejakfakta.id – Anim Imanudin, wakil ketua 1 DPRD Kota Bekasi yang merupakan salah seorang tokoh masyarakat Kranggan dalam perbincangan dengan beritajejakfakta.id, Senin (25/7/2022) mengungkapkan, tradisi dan budaya yang hidup dan dipertahankan warga Kampung Kranggan adalah akar dari tradisi dan budaya Betawi saat ini.

Warga asli Kampung Kranggan diyakini merupakan sebagian penduduk asli Jakarta yang leluhur mereka tersingkir ke pedalaman akibat penyerbuan Fatahillah ke gerbang utama Jayakarta, Pelabuhan Kalapa.

Anim yang juga putra dari tokoh adat masyarakat Kranggan menjelaskan, Kampung Kranggan dijadikan sebagai kampung adat karena di Kranggan masih di lestarikan adat budayanya sedekah bumi dan sungkeman dan Silaturohim.

Menurut Anim kini Kampung Kranggan di jadikan kampung adat sudah terbukti dengan ditetapkannya di RDTR rencana detil tata ruang kota bekasi titik koordinatnya tetapkan di rumah adat Kasepuhan Kranggan, sehingga 25 tahun ke depan dijadikan tempat cagar budaya.

Komentar