PD PERSIS Kota Bekasi Gelar Konferensi Pernyataan Sikap Mendukung Proses Demokrasi yang Sehat dan Kondusif

Headline, Politik771 Dilihat

Kota Bekasi, beritajejakfakta.id -Abdul Kohar, S.Pd., selaku Ketua Pimpinan Daerah Persatuan Islam (PD PERSIS) Kota Bekasi, mengungkapkan pandangannya mengenai pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 yang melibatkan pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi serta Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat untuk periode 2024-2029.

Berikut adalah poin-poin penting dari pernyataan beliau.

PD PERSIS Kota Bekasi, dengan ribuan kader dan simpatisannya yang tersebar di 12 kecamatan, telah berpartisipasi aktif dalam Pilkada.

Abdul Kohar menegaskan bahwa keikutsertaan ini merupakan bagian dari tanggung jawab sebagai warga negara untuk memilih pemimpin yang terbaik.

Abdul Kohar menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh kader dan simpatisan yang telah memberikan hak pilihnya.

“Partisipasi mereka sangat penting dalam menentukan arah pembangunan Kota Bekasi dan Jawa Barat, ” kata Kohar di rumah makan samedja Pada Sabtu (7/12/2024).

Pimpinan Daerah PERSIS Kota Bekasi memberikan penghargaan kepada pemerintah Kota Bekasi serta penyelenggara pemilu, yaitu Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) dan Badan Pengawas Pemilihan Umum Daerah (Bawaslu).

Abdul Kohar mengapresiasi penyelenggaraan Pilkada yang berlangsung secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil.

Beliau menghimbau kepada seluruh kader, simpatisan, dan masyarakat Kota Bekasi untuk menjauhkan diri dari aktivitas yang bersifat agitasi atau provokatif.

” Ini penting untuk menjaga kerukunan dan kebersamaan di tengah masyarakat yang beragama, “tegasnya.

Abdul Kohar meyakini bahwa Pilkada ini adalah jalan demokrasi yang akan menghasilkan pemimpin yang mampu mewujudkan visi Kota Bekasi yang cerdas, kreatif, maju, sejahtera, dan ihsan.

“Berharap pemimpin terpilih dapat membawa perubahan positif bagi masyarakat,dan dapat menjalankan amanah sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku di Republik Indonesia, ” ujarnya.

Sementara itu, H. Bunyamin Amhar, SE (Tim Siyasi PD PERSIS Kota Bekasi) menjelaskan bahwa KPU di Kota Bekasi telah mengumumkan hasilnya dan kami menghargai langkah tersebut.

Pihaknya juga akan menunggu tindakan selanjutnya dari politisi di Kota Bekasi. Dan berharap semua pasangan calon bersabar menunggu proses demokrasi yang ada.

“Kami masih menunggu juga apakah ada upaya ke MK dari pasangan calon lain, “ucapnya.Dia juga meminta masyarakat Kota Bekasi untuk tetap tenang dan kondusif.

“Kami berharap nanti pemimpin yang sudah terpilih agar pembangunan merata, terutama di bidang perdagangan, jasa, dan pendidikan, untuk kesejahteraan masyarakat, “pungkasnya.

Pimpinan daerah PERSIS Kota Bekasi menyatakan dukungan penuh kepada Wali Kota, Wakil Wali Kota, Gubernur, dan Wakil Gubernur terpilih periode 2024-2029.

Pernyataan sikap PD PERSIS Kota Bekasi ini mencerminkan komitmen untuk mendukung proses demokrasi yang sehat dan kondusif.

Abdul Kohar berharap semua pihak dapat berkontribusi dalam membangun Kota Bekasi menuju masa depan yang lebih baik.(red)

Komentar