Jelang Natal dan Tahun Baru, Wapres Minta Antipasi Lonjakan Mobilitas Masyarakat

Nasional3883 Dilihat

Jakarta, beritajejakfakta.id – Mengurangi lonjakan mobilitas masyarakat menjelang akhir tahun, Wakil Presiden Ma’ruf Amin meminta seluruh pihak mulai melakukan antisipasi.

Hal tersebut disampaikan Ma’ruf saat memimpin Rapat Terbatas tentang Pembahasan Kebijakan PPKM melalui konferensi video di kediaman resmi Wapres, Jalan Diponegoro Nomor 2, Jakarta, Senin (1/11/2021).

“Kita juga tetap mewaspadai perlunya antisipasi masa liburan yang cukup panjang, sehubungan dengan Natal dan Tahun Baru,” kata Ma’ruf, dikutip dari siaran pers.

Dengan begitu, kata dia, maka libur akhir tahun pun tidak akan membuat gelombang baru Covid-19 di Indonesia.

Pasalnya, para ahli juga telah memprediksi bahwa kemungkinan gelombang ketiga Covid-19 di Indonesia bisa terjadi pada akhir tahun menyusul adanya libur Natal dan Tahun Baru tersebut.

Komentar