Jakarta,beritajejakfakta.id-Harga beras terus mengalami tren kenaikan. Badan Pangan Nasional (Bapanas) menyampaikan rata-rata harga beras premium hari ini, saat ini tercatat tembus Rp16.110 per kilogram atau naik Rp140 dari harga kemarin.
Hingga hari ini, harga beras relatif masih tinggi dan cenderung terus meningkat.
Pusat Informasi Harga Pangan Strategis Nasional Bank Indonesia menunjukkan, harga beras rata-rata secara keseluruhan, dari semua provinsi dan jenis beras, mencapai angka Rp 13.000 per kilogram pada Jumat, 23 Februari 2024.
Terus merangkak naik sekitar 3,6 persen sejak 1 Januari 2024. Pada sejumlah daerah dan jenis beras tertentu, harganya bahkan sudah menembus Rp 18.000 per kg.
Sebagai perbandingan, berdasarkan Peraturan Badan Pangan Nasional No 7/2023, HET beras berlaku sejak Maret 2023 adalah Rp.10.900/kg medium.
Komentar