Kab Bekasi, beritajejakfakta.id– Pj Bupati Bekasi, Dani Ramdan meninjau fasilitas penyedia oksigen di PT. Bina Bangun Wibawa Mukti (BBWM) sebagai badan usaha milik daerah, yang berlokasi di Desa Kedungjaya, Kecamatan Babelan, pada Sabtu (13/7/2024).
Dani Ramdan mengapresiasi PT. BBWM yang telah membangun fasilitas pengisian oksigen untuk keperluan medis.
Menurutnya progres pembangunan yang dilaksanakan dari segi sarana prasarana cukup baik, mutu bangunan pun berkualitas, sehingga fasilitas ini mampu mendukung upaya pemerintah untuk meningkatkan ketersediaan oksigen medis bagi masyarakat Kabupaten Bekasi.
“Pembangunan yang bertujuan untuk melayani masyarakat terutama dalam bidang kesehatan seperti ini sangat kami apresiasi, karena kita semua sadar betapa krusialnya peran fasilitas ini dalam meningkatkan ketersediaan oksigen,” ucapnya.
Dani menjelaskan, produksi oksigen medis yang merupakan salah satu pengembangan usaha PT. BBWM ini nantinya akan disalurkan untuk kebutuhan medis di rumah sakit, baik swasta maupun negeri, juga untuk kebutuhan masyarakat dan lainnya.
“Nantinya produksi oksigen ini bisa disalurkan ke rumah sakit, masyarakat dan lainnya yang sekiranya sangat membutuhkan oksigen,” katanya.
Komentar